Selasa, 15 Februari 2011

Nenek Ada Apa?

Aku seorang cucu.. tentunya dari dua nenek dan kakek..
yang aku mau tuliskan sang nenek ku dari ibu..

Mamah aku panggil beliau. Sejak aku mengenal nenek, sejak aku lahir.. seingatku mamah gak pernah membentak apalagi memarahi ku.Dari kecil aku selalu deket mamah. sekali aku nginep dirumah mamah aku gak mau pulang kerumah.

Mamah selalu melindungi aku, segala kemauanku ia turuti kalau beliau bisa melakukannya. Dulu aku ingat saat aku masih balita, aku dititipkan ke mamah, waktu itu aku main sama mamah, dan waktu itupun aku ingin main kudakudaan, alhasil punggung mamah ku naiki, mamah tertawa, aku pun ikut, saat itu mamah merekam suara tertawa kami di kaset. tapi sayang kaset itu hilang :'(.

Sampai sekarang, aku sangat ingat itu. Tapi semakin besar, aku jadi jarang kerumah mamah karena aku sibuk sekolah.. walaupun rumahku satu komplek dan hanya beda blok aku dan nenek sangat jarang sekali bertemu. Karena mamah mengeluh sangat jarang bertemu denganku akhirnya hampir tiap pagi mamah selalu datang ke rumah. Bilangnya sih sekalian olahraga, dan hampir tiap pagi juga mamah hampir selalu bawa makanan untuk sarapanku dan orang orang dirumah..

apa saja beliau bawa seperti leupeut, gorengan, bala bala, sorabi, atau apapun itu.Kalau aku sakit selalu mamah memijat mijat kaki aku.. sampai aku tidur ..

Suatu hari, ibu bilang, mamah sakit .. katanya asma nya kambuh.. saya seperti tak peduli, tapi saya pun menjenguk beliau. Dugaan kami sih mamah kambuh asmanya karena beliau dirumahnya pake 'hawu', kata beliau kalau pake gas takut, soalnya banyak kasus gas meledak itu. Dari asma kambuh itu, mamah sakitnya lumayan parah dan lama. Ibu bulak balik kerumah mamah .

Tapi suatu saat, pagipagi itu nenekku itu tiba tiba datang kerumah, kami serumah sempat kaget, kami fikir mamah belum sehat total, terus jarak rumahku dan nenek lumayan jauh. Saat itu mamah juga membawa makanan juga. Waktu aku aku pergi ke sekolah.. mamah memberiku uang jajan tambahan.

Beberapa hari berikutnya, pulang sekolah aku dengar kabar mamah kambuh lagi asmanya, ibu ku menyarankan mengganti hawu dengan kompor biasa. Aku kasihan juga pada ibuku yang setiap pulang kerja harus bulak balik kerumah nenek.

Satu waktu ibu bicara padaku.. katanya badan mamah kok semakin hari makin kecil. Feeling ibu aku buruk waktu itu. Ibu pun mengajak mamah ke dokter untuk chek. Kata dokter memang asma, tapi ada penyakit lain, dokter bilang sakit itu jantung, ibuku kaget. Menurut keluargaku, nenek bisa terkena jantung itu karena pikiran tentang beberapa anaknya.

Ibu tentu menyarani mamah jangan teralalu banyak pikiran. Dari sana nenek rutin minum obat. Dan satu pagi lagi pagi terakhirkalinya mamah ke rumahku. Dia berbicara pada kami, mengeluh katanya rasanya hampa, dada sakit..

Tapi ibuku melihat nenek ku semakin aneh, 'rasanya kok mamah jadi kurus banget'.

Makin kurus.

Dan akhirnya nenek ku sakit.. beliau harus total istirahat. Dokter saat itu menyarankan mamah untuk chek darah. Chek darah pun dilakukan. Pulang chek darah nenek sengaja tinggal dirumahku, sekaligus kakekku juga saat itu sakit, dokter memvonis kakek ku ginjalnya sudah tidak berfungsi dan ada penyakit lainya (komplikasi) dokter itu salut pada kakekku saat itu karena bisa kuat bertahan dengan penyakitnya itu. Kakek ku hanya tersenyum dengan perkataan dokter itu, rupanya kakek atau biasanya aku panggil bapa sdah menikmati dengan keadaanya.

Saat itu aku libur sekolah, aku dirumah. Ibu sama ayah aku waktu ituada perlu buat ngurus surat surat nenek sama kakek yang sakit Otomatis aku dititipi nenek, kakek ku yang sedang sakit dan dua adik aku.

Hasil chek darah rupanya, neneku positif dengan tumor/kanker paru paru...

Pagi itu aku nonton tv dan lagi makan mie rebus. ketika aku makan, mamah memintaku untuk mengantarnya ke wc katanya mau BAB. aku antar sampai beliau masuk..

Ketika aku makan lagi, feeling aku udah gak enak, dan benar saja aku lihat ke wc dilantai nenekku jatuh tengkurap dan pingsan. Seakan aku gak percaya aku teriak melihatnya, aku fikir itu salahku,, kesalahn cucu yang tak tahu terimakasih. aku menjerit sekerasnya adiku yang paling besarpun begitu aku langsung lari ketetangga. tetangga itu pun langsung panik dan sangat kaget melihat nenekku sudah tak sadarkan diri, Ketika tetanggaku berusaha mengangkat mamah. Dahi mamah berdarah banyak sekali. Aku menangis melihatnya dan segera ku telepon orang tuaku..

Saat orangtuaku pulang refleks mereka memarahi ku.. akusangat merasa berdosa saat itu. Dan dari saat itu aku mengurung diri di kamar. aku curhat pada sahabat-sahabatku di sms. Saat itu pun aku menangis seharian dari jam 11 siang..sampai jam sepuluh malam.

Mamah beberapa menit kemudian dari jatuh beliau siuman. Melihatt beliau aku merasa bersalah dan dari saat itu aku takut ke wc. selama 5 hari. aku wudhu di wastafel dan numpang ke tetangga. Sampai sekarang meskipun aku mulai berani ke wc tapi rasa takutnya selalu ada.

Darisana neneku mungkinmarah padaku. Dan beberapa hari darisana nenekku terlihat tambah parah, beliau muntah muntah dan kejang kejang. Ibuku menangis melihat mamah dengan keadaan itu. Semua kerabat dekat mamah juga menangis melihat keadaan mamah yang berubah drastis tersebut. Kami akhirnya mengadakan pengajian. Karena kami fikir itu sangat perlu dan mamah makin sering kejang dan muntah muntah.

Ibu ku mengajak nenek untuk dirawat dirumah sakit tapi keukeuh gak mau. kata beliau itu hanya memberatkan beban anak anaknya..

Tapi seminggu darisana mamah merasa semakin lemah dan akhirnya dirawat dirumah sakit umum. Dokter menyarankan mamah untuk kemoterapi tapi jawaban mamah selalu tidak mau. Dan dirumah sakit selam 4 hari, mamah terlihat mendingan kata ibuku. Aku selalu sibuk sekolah. Dan dari seminggu mamah pulangpun aku belum sempat menengoknya..

Ibu dan adikku cerita kalau nenek selalu menannyakan ku.

Sampai akhirnya aku menjenguk beliau kerumah. Aku salim pada nenekku yang sedang berbaring dan menciumku. Aku rasa nenek lumayan baikan..

Tapi.. hari minggu lalu.. mamah sepertinya melemah lagi, samapi dia sasar( sadar tapi gak inget apa apa) berbicaranya pun sudah tak jelas, beliau sangat gelisah gulang guling ditempat tidurnya, berkata sakit.... dia tak sadar 4 jam.. tapi setelah empat jam itu mamah kelihatannya baik baik saja.. ketika ditanya uwa ku tadi kenapa.. mamah tak ingat, malah nanya lagi katanya emang kenapa tadi?... kami bingung dengan keadaan mamah.

kemarin kata ibu ku bilang mamah berbicara begini ke bi piah "mun teu selas, rebo nya bi piah?"

Ada apa denga neneku YA ALLAH?

dan sepertinya nenekku sudah sasar lagi.. dia ga siuman total.. tapi sekarang beliau lebih tenang.. tapi pandangan masih kosong, masih seperti kebingungan.. melihat adiku yang paling kecilpun kaya yang udah gak kenal tapi beliau sepertinya senang sekali ketemu dengan adikku itu.. senyumnya terlempar pada adikku itu..

ada apa sebenarnya dengan nenek?

Saya fikir nenek kuat bertahan dengan kanker yang menggerogotinya itu

Ya Allah.. kalau sekiranya umur nenekku pendek.. segeralah cabut nyawanya.. jangan biarkan beliau merasakan sakitnya lama lama.. kasihan beliau..

meskipun aku belum rela kalau ditinggalkan :'(

tapi untuk kebaikan nenek saya rela..

tapi ya ALLAH kalau nenekku umurnya masih panjang.. cabutlah penyakitnya..

jangan biarkan beliau hidup dengan rasa sakitnya.. :'(((

YA ALLAH kalau aku bisa menawar,, cabutlah penyakit beliau dan beri waktu aku untuk bersama lebih lama dengan mamah :'(

Aku mungkin juga bukan cucu yang baik buat mamah..

tapi aku masih pingin bareng sama mamah ke pasr cikurubuk..

masih pingin nonton film india bareng

masih pingin tidur sama mamah..

15-Feb-2011

Minggu, 13 Februari 2011

Scathach (Scatty, Catty, Sang Bayangan, Sang Gadis Petarung)

"Hah.! Aku lebih baik daripada aku yang baik. Saya yang terbaik. Saya Warrior" ~ Scathach, "The Magician"

Scathach - juga dikenal sebagai The Shadow, The Pembantu Warrior, Slayer Daemon, Pencipta Raja, atau gila-gilaan - adalah Next Generation Penatua yang membantu Flamel dan si kembar setelah dia datang ke dojo rahasianya diabaikan oleh satu kamar apartemennya, dengan Josh dan Sophie. Dia juga The Witch of Endor's cucu, mereka berdua tampaknya tidak akur sangat banyak sejak Scathach tidak menyukai gagasan akan melihatnya. kerabat lain nya kita tahu tentang adalah saudara kembarnya, Aoife dari Shadow, dan paman, Prometheus (dewa Yunani api), yang memiliki Magic Api, yang dicuri oleh Comte de Saint-Germain.

Scatty digambarkan dengan munculnya seorang remaja berusia 17 tahun, meskipun fakta bahwa dia lebih dari 10.000 tahun. Dia memiliki rambut pendek merah terang, mata hijau, kulit sangat pucat, dioleskan dengan bintik-bintik yang masker hidung dan kontras kulitnya, membuatnya terlihat bintik-bintik darah merah, bersama dengan aksen Irlandia atau Skotlandia samar-samar. Dia memiliki aura abu-abu dan juga memiliki hubungan dekat dengan Joan of Arc, diperoleh ketika Scathach diselamatkan dari Joan dibakar di tiang pancang. Joan dibuat abadi ketika Scathach menyumbangkan sebagian darah sendiri untuk prajurit sesama, transfusi darah, penyelamatan seluruh dibuat menjadi Ebook, "The Death of Joan of Arc" dirilis pada bulan Agustus, 2010.

Scathach mengakui menjadi vampir, namun mengungkapkan bahwa darah minum adalah salah satu bentuk terendah vampir. Sebaliknya, klan nya vampir menyerap emosi, sehingga mereka "bisa merasakan hidup." Dia menampilkan ini dengan menyerap indra ekstra Sophie setelah dia Pengukuran.

Scathach memiliki akar di Celtic (khususnya Irlandia) mitologi: Dia dikenal dalam mitos karena Cuchulainn dilatih di Pulau Skotlandia. Dia juga memberikan kepadanya sebuah tombak bahwa ketika didorong masuk ke dalam perut meledak musuh ke dalam banyak spike, efektif membunuh dia dengan cepat dan menyakitkan. Cuchalainn juga dikenal sebagai kekasihnya - dan saudara kembarnya juga, Aoife dari Shadows, seorang prajurit terlatih juga.Saudara kandung kemudian harus keluar-jatuh, dan bertengkar beberapa saat dalam pertempuran bersama dengan Cuchulainn yang tewas dalam pertempuran dan bisa diselamatkan jika mereka tidak berperang satu sama lain. Mereka tidak berbicara satu sama lain sejak kematian Cuchalainn, yang Josh dan Sopie segera mencari tahu dari Aoife dalam "The Tukang Sihir."

Scatty telah melatih prajurit terbesar sepanjang masa dan dikhawatirkan bahkan dalam jajaran Sesepuh Dark.Dia relishes kesempatan untuk diplay kemampuan memerangi dia; khusus dengan dua shortswords kembar bahwa dia juga mahir in Namun, Scathach dapat menggunakan hampir setiap senjata ada dan merupakan penemu leluhur seni bela diri modern. Dia diam-diam, gesit, menakutkan, dan dalam beberapa kasus, "asing."

Scatty adalah salah satu Sesepuh Next Generation, namun percaya bahwa waktu Sesepuh adalah masa lalu dan dunia milik manusia sekarang. Dia bekerja dengan Flamel dan menganggap dia hampir seperti bapak dia tidak ingat.

saya sangat suka sekali scatty.. meskipun saya tidak percaya beliau ada.. tapi saya sangat suka dengan karakternya ;)

 

Sabtu, 12 Februari 2011

Asal Usul Nama-nama Hari dalam Bahasa Inggris

Monday - Berasal dari kata “Monandæg” dalam bahasa Inggris Kuno, yang berarti “the day of the moon”

Tuesday – Berasal dari kata “Tiwesdæg” dalam bahasa Inggris Kuno, yang berarti “the day of Tiw”

Wednesday – Berasal dari kata “Wodnesdæg” dlm bhs Ing Kuno, yang berarti “the day of Wodan”

Thursday – Berasal dari kata “Thuresdæg” dalaam bahasa Inggris Kuno, yang berarti “the day of thunder”

Friday – Berasal dari kata “Frigedæg” dlm bhs Ing Kuno, yang berarti “the day of Frigga”

Saturday – Berasal dari kata “Sætern(es)dæg” dlm bhs Ing Kuno, yang berarti “the day of Saturn”

Sunday – Berasal dari kata dlm “Sunnandæg” dlm bhs Ing Kuno, yang berarti “the day of the sun”

Hampir semua nama hari dlm bhs Ing (Monday, Thursday, Saturday, Sunday) mengacu pada fenomena alam yang terjadi di sekitar dan melekat pada benak orang-orang Inggris Kuno. beberapa nama hari lainnya (Tuesday, Wednesday, dan Friday) mencerminkan kepercayaan kuno mereka yang berpusatkan pada penyembahan dewa-dewi sebelum kehadiran agama Kristen di Eropa pada sekitar abad ke-2 Masehi.

Wodan dalam kata “Wednesday”, misalny, adalah nama dewa tertinggi dalam kepercayaan Inggris Kuno. ia menguasai angin, hujan, petir, dan kekuatan2 alam lainny. Frigga, istrinya, adalah dewi cinta dan namany diabadikan dlm kata “Friday”. Tiw, salah satu anak keturunan Wodan-Frigga, adalah dewa perang bangsa Inggris Kuno dan namany diabadikan dalam kata “Wednesday”.

Wodan, Frigga, dan Tiw sebenarny bukan hanya dewa-dewi bagi bangsa Inggris Kuno, tapi juga merupakan dewa-dewi bagi keseluruhan bangsa keturunan bangsa Germanic, yakni bangsa Jerman Kuno, Inggris Kuno, Belanda Kuno (Vries/Flemish), Norwegia Kuno, Swedia Kuno, dan Denmark Kuno (perlu diketahui bahwa ada 5 bangsa kuno utama pembentuk Eropa: Germanic, Romana, Slav, Celtic, dan Ural). Wodan dlm kepercayaan Inggris Kuno, misalny, dikenal juga sebagai Wotan dalam kepercayaan Jerman Kuno dan lebih dikenal sebagai Odin dalam kepercayaan Norwegia Kuno. Begitu pula Frigga dlm kepercayaan Inggris Kuno yang dikenal sebagai Freja dlm kepercayaan Vries/Flemish.

Kepercayaan kuno bangsa Germanic, yang berunsurkan Odin, Frigga, dan Tiw sebagai beberapa diantara sekian banyak nama dewa-dewi mereka, sebenarnya hampir sama dengan kepercayaan kuno yang dimiliki bangsa Slav, Celtic, Ural, Romana, Yunani, ataupun bangsa-bangsa kuno Eropa lainnya. Kepercayaan Yunani Kuno, misalnya, juga memiliki seorang dewa maha tinggi yang bernama Zeus (sepadan dengan Jupiter dalam kepercayaan Romana), yang beristrikan seorang dewi bernama Hera, dan beranakan diantaranya seorang dewa perang yang bernama Ares (sepadan dengan Mars dalam kepercayaan Romana).

Persamaan dalam bidang kepercayaan ini dapat menunjukkan bahwa, meskipun dalam dunia antropologi, bangsa Eropa modern dikatakan terbentuk oleh 5 bangsa kuno utama yang masuk secara bersamaan dan mulai mendiami benua Eropa pada sekitar Zaman Besi (Iron Age), namun ada kemungkinan bahwa 5 bangsa kuno utama ini, sebelum masuknya mereka ke benua Eropa, sebenarnya dulunya terdiri dari satu bangsa tunggal yang berdiam di suatu daerah yang sama.

Yang perlu kita ketahui adalah bahwa benua Eropa sendiri, sebelum dimasuki oleh 5 bangsa kuno utama, sebenarnya sudah memiliki penduduk aslinya sendiri (sama seperti Jepang dan bangsa Ainu-nya). Salah satu bangsa asli Eropa yang saya ketahui adalah Euskara yang lebih dikenal dengan Basque yang berdiam di selatan Spanyol. Dikarenakan perbedaan kultural dan linguistiknya yang signifikan dengan orang2 Spanyol di sekitarnya dan diskriminasi yang terus menerus dari pemerintah Spanyol, banyak dari orang2 Euskara ini yang kini melakukan kegiatan terorisme di Spanyol di bawah sebuah organisasi separatis yang sudah sangat terkenal di Eropa: ETA (Euskadi ta Askazuna).

Dari sekian banyak bangsa asli Eropa, Euskara hanyalah salah satu diantara sedikit yang mampu bertahan ketika bangsa Slav, Germanic, Ural, Celtic, dan Romana yang notabenenya non-Eropa masuk dan menduduki daerah Eropa. Bangsa-bangsa asli Eropa lainnya, umumnya, setelah invasi dan tekanan konstan selama berabad-abad, terhapus secara otomatis, baik secara etnisitas maupun linguistik dari benua Eropa.

Harapan dan Cita cita


saya mungkin hanya manusia yang sangat biasa..
manusia yang sangat biasa yang mempunyai banyak sekali keinginan..
saya bersyukur kepada ALLAH SWT karena NYA saya diberi kepercayaan untuk hidup sampai sebesarini
hari ini 12 Februari 2011..
diumurku ini yang ke 15 tahun 5 bulan,telah mengalami beberapa kesan hidup yang beragam.
dengan cobaan konflik yang sangat cukup dalam menoreh hati saya.
maafkan saya ya ALLAH mungkin selama hidup saya sering mengeluh, saya juga suka lupa padaMU ya ALLAh..
namun semakin saya lama hidup di dunia dan emakin dekat dengan ajal, saya ingin sekali memperbaiki diri saya..
bila dahulu pemikiran saya sangat pendek sekarang saya akan dan bisa berfikir dewasa..
bila dahulu hati saya hanya mengurus dan memikirkan lelaki yang saya suka atau cintai, ribut dengan nama nama lelaki, sekarang saya berusaha untuk selalu mengingatMU.. saya berusaha lelaki yang dihati saya, saya mencintainya karenaMU.
bila dahulu saya kekanak kanakan yang hanya bisa merengek kalau ingin sesuatu . kali ini dan seterusnya saya akan berusaha sendiri mendapatkannya dan menjadi wanita dewasa dan tegar..
Ya ALLAH... hidup saya ini hanya ingin berarti bagi orang lain yang disekitar saya..
sahabat, teman, keluarga.. semua akan senang bila saya ada..
YA ALLAH.. tolong jaga dan lindungi lelaki yang ada dihati saya..
YA ALLAH anugerahilah saya dengan lebih banyak rahmatMU.. jangan biarkan saya melupakanMU..
tegurlah bila saya melenceng ke arah lain..
Ya ALLAH .. 
kini keinginan saya sangat banyak..
saya berusaha terus untuk menjadi lebih baik dan baik..
serentetan cita cita mungkin saat ini hanya dapat saya tuliskan..
saya ingin dihargai orang
saya ingin disegani orang..
saya merintis pendidikan dengan beasiswa..amin..
kelak saya ingin menuntut ilmu di UGM dengan fakultas psikologi lalu saya pergi ke korea.. setelah di korea saya ingin pergi ke Paris untuk menggali ilmu merancang baju..
saya juga ingin menjadi penulis..
diumur 22 s/d 25 ingatkan saya untuk menikah..
berikan jodoh yang baik untuk saya ya ALLAH..
saya akan kerumah MU ya ALLAH bersama pasangan hidup saya
saya ingin menjadi filusuf.. tapi entah.. katakataku.. katakataku tak begitu sempurna..
saya ingin menjadi pemberi motivasi..
dari rentetan harapan dan cita cita ini yang paling penting..
paling penting .. saya ingin membahagiakan orangtua.
mungkin anda fikir  ini suatu yang sulit dicapai, saya hanya perempuan yang hidup dengan keluarga sederhana dan mungkin tidak cukup mampu untuk membuat citu semua kenyataan
tapi inilah saya dan cita cita saya..
saya tak peduli ini akan terjadi atau tidak..
yang penting saya sudah mengatakan dan menulisnya..
anda fikir anarkis? atau apalah..
saya juga berfikir dengan fikiran anda ketika membaca ini ..
bermimpilah kawan mumpung mimpi gak bayar..
thanks sobat udah ngisi hidup saya lebih bermakna.. ^_^